Download 5 Aplikasi Editing Video Android untuk Pemula (2022) – Hai Sobat Tekno!. Dewasa ini selain editing foto, kebutuhan untuk editing video semakin meningkat. Dengan berbagai platform yang menyediakan konten berbasis video seperti Youtube, TikTok instagram dan lain sebagainya. Jenis software nya pun dibagi menjadi 2 kasta, dari editing menggunakan PC yang memiliki berbagai fitur, hingga smartphone yang cukup untuk digunakan untuk kebutuhan editing sebagai editor pemula.
Kali ini mimin akan membagikan Aplikasi Editing video untuk kamu yang cuma modal Smartphone Android.
1 .Kinemaster
Salah satu aplikasi editor video yang cukup terkenal adakah Kinemaster. Dengan penggunaan yang mudah dan cukup lengkap, kamu bisa menghasilkan video epic hanya dari sebuah smartphone.
Kelebihan dari Kinemaster ini yang pertama adalah Mudah digunakan. Dengan memafaatkan model layering, aplikasi cenderung lebih mudah digunakan untuk pemula. Kemudian User Interface Menarik, dengan icon yang didesain untuk editing pada smartphone, Kinemaster cerdik menempatkan icon-icon nya. Fitur Lengkap, banyak fitur yang bisa kamu implementasikan untuk pembuatan video kamu, sehingga kamu tidak perlu lagi menggunakan aplikasi lain untuk membuat video mu menjadi bagus. Akan tetapi, KInemaster juga memiliki kekurang seperti,
Download Kinemaster disini
2. Adobe Premiere Rush
Adobe sepertinya sadar akan pentingnya pengalihan editing video dari PC ke Smartphone. Kemunculan pesaing Kinemaster ini memberikan tampilan yang mirip dengan adobe premiere Pro. Untuk kamu yang masih kebingungan menggunakan Kinemaster, dan sudah biasa menggunakan Adobe Premiere Pro, kamu bisa coba ini. Tersedia tidak hanya untuk Android, tapi juga untuk IOS. Adobe Premiere Rush ini memiliki sejumlah fitur-fitur unggulan seperti fitur motion graphic template dan auto sync audio.
Download Adobe Premiere Rush disini
3. PowerDirector
PowerDirecror terdapat layer-layer yang bisa memasukkan teks, foto, musik dan video. Kemudian fitur seperti split dan lain lain sangat mudah digunakan. Kelebihan dari Power Director adalah banyaknya efek yang bisa digunakan, yakni sebanyak 30 efek. Berukuran cukup kecil dan tanpa watermark juga merupakan kelebihan yang ada pada Power Director ini. Kelebihan lainnya adalah pada export video yang sudah bisa Ful HD.
Download PowerDirector Disini
4. Inshot
Rekomendasi editing video selanjutnya adalah Inshot. Selain mendapat kemudahan dalam mengedit, hasilnya juga bisa langsung dibagikan di kanal video seperti Tiktok dan Instagram. Meskipun terdapat watermark, kamu bisa menghapus watermark tersebut tanpa harus upgrade ke premium. Kekurangan yang dimiliki Inshot adalah ada beberapa pengaturan yang masih sulit digunakan seperti adanya crash dan tools undo yang tidak ada di beberapa kondisi.
Download Inshot disini
5. Quik
Sesuai dengan namanya, Quik memberikan kecepatan dalam melakukan proses editing video. Meskipun kamu bisa mendownload secara gratis di playstore, kamu juga tidak akan melihat iklan-iklan yang mengganggu. Quik ini juga bisa diintegrasikan dan digunakan secara maksimal untuk smartphone yang terkoneksi GoPro. Dan untuk kamu yang belum bisa editing video, aplikasi ini bisa secara otomatis melakukan editing. Jadi kamu tinggal memilih foto atau video yang ingin di edit, Quik secara otomatis akan menyusun dan menyinkronkan dengan backsound yang dipilih. Akan tetapi kekurangan dari Quik adalah keterbatasan untuk video yang berdurasi panjang.
Download Quik Disini
Demikian rekomendasi video editing menggunakan smartphone yang bisa bikin kamu mudah dan produktif dalam mengedit video.